Java



Java adalah bahasa pemrograman yang dapat dijalankan di berbagai komputer termasuk telepon genggam. Dikembangkan oleh Sun Microsystems dan diterbitkan tahun 1995. Java tidak boleh disalahpahami sebagai JavaScript. JavaScript adalah bahasa scripting yang digunakan oleh web browser. (Based Wikipedia)

Java juga merupakan bahasa pemrograman yang berorientasi objek / Object Oriented Programming (oop) yang dapat dijalakan pada berbagai platform sistem operasi dan bersifat open source.

Teknologi Java menyediakan banyak tools seperti compilerinterpreter , penyusun dokumentasi , paket kelas dan sebagainya. Bagi yang belum tahu interpreter dan compiler definisinya sebagai berikut :
  • Compiler adalah suatu program yang melakukan proses translasi dari pemrograman bahasa tingkat tinggi ke dalam bahasa mesin di komputer. Selain translasi fungsi penting lainnya yaitu sebagai diagnostik, contohnya untuk pendeteksian error pada program agar programmer segera dapat memperbaikinya.
  • Sedangkan Interpreter adalah :program yang mensimulasikan mesin virtual menggunakan bahasa pemrograman sebagai bahasa mesinnya. Interpreter ini membaca statement, menganalisanya dan menjalankan nya dengan intruksi yang sesuai di dalam mesin virtual.
Aplikasi Java umumnya merupakan aplikasi serba guna yang dapat di jalankan pada seluruh mesin yang memiliki Java Runtime Environment (JRE).
JRE terdapat pada paket J2SDK, mengandung kelas-kelas untuk semua paket teknologi Java yang meliputi kelas dasar dari Java, Komponen GUI (Graphical User Interface) dan sebagainya.
Java sendiri merupakan bahasa pemrograman yang berbasis objek , maksudnya adalah semua aspek yang terdapat pada java adalah objek sehingga sangat memudahkan untuk mendesain , membuat dan mengembangkan program java dengan cepat . Kelebihan ini membuat program java menjadi mudah untuk digunakan oleh banyak orang . Bahasa pemrograman ini juga dapat digunakan oleh banyak  sistem operasi , seperti : Microsoft Windows, Linux, Mac OS, dan Sun Solaris ( Multiplatform )
­

Kelebihan Java :
  • Berorientasi objek , Memudahkan untuk mendesign dan mengembangkan program dengan cepat dan teliti , sehinnga mudah digunakan . Salah satu bahasa pemrograman yang berorientasi objek secara murni .
  • Mirip c++, Mempunyai sintaks yang mirip dengan bahasa pemrograman c++ . Sehingga para pengguna c++ banyak yang hijrah menggunakan Java . 
  • Multiplatform, Dapat digunakan dibanyak sistem operasi . 
  • Perkembangan yang luas, Dari game sampai sistem operasi handphone menggunakan program java . Misalnya Handphone Sonny Ericsson dan Opera Mini 3 yang bertipe .jar ( Java Archive ) .
  • Mempunyai pengumpulan sampah otomatis .
Kekurangan Java :
  • Proses Compile, Mengharuskan pengguna mengcompile programnya sebelum dijalankan, berbeda dengan bahasa pemrograman python yang tidak perlu mengcompile terlebih dahulu .
  • Penggunaan Memori yang besar , Berbeda dengan bahasa pemrograman lain yang hanya membutuhkan memori sedikit 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar